Sederet Manfaat Mendengarkan Musik bagi Kesehatan

ilustrasi

MENDENGARKAN musik tidak hanya menghilangkan kejenuhan, tetapi juga memiliki manfaat untuk kesehatan. Apa saja manfaatnya? Berikut seperti yang dikutip daro Boldsky.
Manfaat 1
Mendengarkan musik sambil berkerja di kantor dapat meminimalkan stres. Dengan mendengarkan musik easy listening, maka pikiran akan stabil, begitu pun seluruh sistem tubuh Anda.
Manfaat 2
Orang-orang yang menderita nyeri sendi di kantor dapat mencoba mendengarkan musik. Cara ini akan membantu menyembuhkan nyeri sendi secara bertahap.
Manfaat 3
Mendengarkan musik juga dapat meningkatkan produktivitas di kantor. Sebuah survei menyatakan, karyawan yang mendengarkan musik lebih produktif dan cepat dlaam berkerja.
Manfaat 4
Studi tertentu mengklaim bahwa musik santai dapat meningkatkan kadar serotinin. Sehingga, mendengarkan musik dapat membuat Anda lebih tenang dalam berkerja.
Manfaat 5
Mendengarkan musik dapat menurunkan detak jantung. Bahkan, tekanan darah bisa turun ketika Anda mendengarkan musik santai.
Manfaat 6
Seluruh tubuh bisa santai dengan mendengarkan musik. Ketika Anda berbaring sambil mendengarkan musik, maka akan merasa rileks dan tenang.
Manfaat 7
Kemampuan penyembuhan tubuh Anda berkerja dengan baik ketika pikiran benar-benar santai. Mendengarkan musik dapat menenangkan sistem tubuh, sehingga akan menyembuhkan diri lebih baik.
Manfaat 8

Mendengarkan musik membantu Anda tertidur lebih nyenyak. Bahkan, musik santai meningkatkan kualitas tidur.


Sumber : okezone

0 Response to "Sederet Manfaat Mendengarkan Musik bagi Kesehatan"

Posting Komentar